Ariel Tatum tengah hamil. Ariel Tatum pun ngidam makanan Ote-Ote. Apa itu?

KABAHARIAN, Ote-Ote kini sedang diperbincangkan berkat perannya Ariel Tatum sebagai istri aktor Nicholas Saputra di film Sayap-Sayap Patah. Film yang terinspirasi dari kisah nyata ini sukses membuat para penonton banjir air mata setiap kali keluar dari bioskop.

Dalam film tersebut, Ariel Tatum diceritakan tengah hamil. Layaknya ibu hamil pada umumnya, Ariel Tatum pun ngidam makanan Ote-Ote. Apa itu?

Ote-ote sendiri merupakan makanan khas dari sebuah daerah di Jawa Timur. Masyarakat Indonesia secara umum sebagai bakwan sayur. Namun oleh masyarakat Jawa Timur, panganan ini disebut ote-ote.

Mengutip dari situs Local Guides Connect, Ote-ote adalah makanan legendaris khas Sidoarjo, Jawa Timur. Menurut sejarah, panganan ini merupakan kuliner warisan dari nenek moyang Kwee le King yang merupakan warga China yang datang dari Fuzhou dan menetap di Porong, Jawa Timur.

“Mereka mencoba memanfaatkan sumber daya alam laut yang ada di sekitarnya dengan menggunakan resep asli dari Fuzhou, jadilah Ote-ote Porong yang terkenal dan bertahan hingga kini,” tulis warga lokal 

Sedikit berbeda dengan ote-ote yang dimakan oleh Ariel Tatum, Ote-ote Porong menggunakan tiram dan rumput laut. Makanan ini memiliki dua varian rasa, yakni daging ayam dan daging babi.

Jika dilihat dari bentuknya, makanan ini memiliki aroma yang sedap sehingga dapat menambah nafsu makan. Ote-ote Porong memiliki lapisan kulit bagian luar dan atas yang garing. Namun bagian dalamnya lembut dan kenyal. Masyarakat di era lampau menyantapnya dengan cabai rawit hijau.

Panganan ini menjadi viral karena Ariel Tatum yang sedang hamil di film Sayap-Sayap Patah ingin menyantap Ote-Ote. Film ni sendiri bercerita tentang sepasang suami istri yang bahagia dan sedang menantikan kelahiran anak pertamanya.

Di masa kehamilan Nani yang diperankan oleh Ariel Tatum, Nicholas Saputra yang berperan sebagai Mas Adji tidak bisa selalu menemani karena profesinya yang merupakan personel kepolisian.

Kerusuhan pun terjadi setelah sebuah penjara dibobol oleh para tahanan. Drama penyanderaan petugas pun terjadi dan mas Adji menjadi salah satu petugas yang disandera dan sesuatu yang buruk pun terjadi. (KB)

Editor: Chaniago

Lugas Dalam Pemberitaan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *