PPWN Nagari Katiagan Lakukan Pengecekan Logistik Pilwana

PASAMAN BARAT, Logistik Pemilihan Wali Nagari (Pilwana) Nagari Katiagan, Kecamatan Kinali, Kabupaten Pasaman Barat sudah sampai di kantor Nagari setempat, Jumat lalu

Logistik tersebut berupa kotak suara untuk Pilwana di Nagari Katiagan kecamatan Kinali Kabupaten Pasaman Barat.

Logistik Pilwana Katiagan tesebut diserahkan langsung oleh Kasubang Pemnag kabupaten Pasaman Barat Roni Paraja Putra kepada ketua PPWN nagari Katiagan Endra putra Jaya.

Camat Kinali Saparuddin Minggu (18/12) saat dikonfirmasi menyebutkan bahwa logistik yang diserahterimakan oleh Kasubang Penag kepada terada PPWN Nagari Tiagan berupa Kotak sebanyak suara 11 buah.

Dokumen Berita acara pemungutan suara dan penghitungan suara di TPS (KPPSN 01) 3 tiga rangkap, Sertifikasi hasil penghitungan suara di TPS (KPPSN 03) 2 rangkap, Catatan hasil perolehan suara untuk tiap calon di TPS (KPPSN 04) 3 tiga rangkap dan pernyatan keberatan saksi dan kejadian Kasus di (KPPSN 05) 1 satu rangkap.

Selanjutnya, catatan pembukaan kotak suara pengeluaran isi indentifikasi jenis dokumen di TPS ( KPPSN 06) 1 satu rangkap berita acara pengunaan surat suara cadangan di TPS (KPPSN 07) 1 satu rangkap, Surat pengantar berita acara peserta lampiran dari KPPSN kepada PPWN (KPPSN 09) 2 dua rangkap, berita acara penerimaan kotak suara dan berkas pelengkapan dari KPPSN kepada PPWN (KPPSN 10) 2 dua rangkap.

Selain itu ada surat suara pemilihan wali nagari Katiagan sebanyak 2.583 lembar ditambah surat suara cadangan sebanyak 65 Enam Puluh lima lembar serta logistik lainya,

Logistik itu pun dilakukan pengecekan yang disaksikan oleh Camat Kinali Saparuddin S.Ag dan Kapolsek Kinali AKP Aditialidarman SH serta ketua PPWN Endra Putra Jaya beserta anggota Kasubang Pemnag dan tim Kanit binmas Kinali Kanit intelkam Kinali dan Babinkantibmas Katiagan serta Babinsa.

Pengecetan logistik itu tidak hanya dilakukan panitia pilwana saja, tetapi juga melibatkan aparat keamanan serta instansi terkait lainnya. Logistik tersebut didistribusikan langsung ke kantor wali nagari, katanya

“Logistik pilwana dan perlengkapan lainnya sudah sampai di kantor nagari Katiagan yang akan melaksanakan pemilihan pada tanggal 24 Desember 2022 nanti, semoga dalam pelaksanaan Pilwana tersebut berjalan dengan lancar dan sukses,” aebutnya. (By Roni)

Editor: Chaniago

Lugas Dalam Pemberitaan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *