Antusias, Puluhan Masyarakat Persiapkan Acara Batagak Kudo-Kudo Mesjid Al-Huda Di Alamanda

KINALI, Puluhan panitia penyelengara Batagak Kudo-kudo Mesjid Al-Huda Alamanda, Jorong Bunik, Nagari Bunuik, Kecamatan Kinali, Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) gelar persiapan acara batagak kudo-kudo, Sabtu (15/7)

Acara persiapan jelang pelaksanaan Batagak Kudo-kodo mesjid tersebut di laksanakan penuh kegembiraan saling bahu membahu antara satu masyarakat dengan masyarakat lain.

Sekretaris panitia pelaksana Afrizal mengatakan sebelum pelaksanaan acara di mulai kami bersama panitia lain telah membahas kerja para masing- masing.

Persiapan ini bertujuan agar dapat kegiatan berjalan sukses dan lancar
guna terwujudnya pembangunan Masjid Al-Huda tersebut bisa terlaksana 100%, katanya

“Saat ini pembangunan mesjid baru 75% mudah-mudahan bisa terlaksana rampung 100%” tuturnya

Ia menyebutkan untuk persiapan dan kesiapan acara pihak panitia pelaksana telah mematangkan diri dan Insa’ Allah tinggal menunggu pelaksanaan acara yang akan kita adakan pada hari Minggu (16/7) mendatang.

“Panitia sudah melakukan persiapan-persiapan antara lain menyebarkan undangan, penyambutan para tamu dan persiapan lain”, sebutnya

Sementara itu salah satu tokoh dari masyarakat kecamatan Kinali Ali Azwar mengatakan saya sangat mengapresiasi seluruh panitia yang tidak pernah lelah dalam mempersiapkan segala kebutuhan pelaksanaan acara.

Ia mengatakan semua panitia kerja keras untuk menyukseskan seluruh rangkaian acara yang sudah di susun sedemikian rupa, katanya

Ali Azwar berharap dan mengajak seluruh warga di daerah itu kursusnya warga jorong Bunuik untuk dapat menyukseskan kegiatan tersebut dengan beramai-ramai datang ketempat perhelatan acara, pungkasnya (By Roni)

Editor: Chaniago

Lugas Dalam Pemberitaan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *