Bamus Nagari Langgam Saiyo Gelar Rapat APB Tahun Anggaran 2023

PASAMAN BARAT, Pemerintah Nagari Langgam Saiyo, Kecamatan Kinali, Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) laksanakan rapat pembahasan Acuan Pendapatan Belanja (APB) Nagari tahun anggaran 2023 di kantor Bamus setempat, Selasa (20/6/203)

Pembahasan APB Nagari itu dihadiri langsung Penjabat Wali Nagari Langgam Saiyo, anggota Bamus, perangkat nagari dan Kepala jorong langgam Saiyo.

Ketua Bamus Langgam Saiyo Zainal Rahab mengatakan musyawarah rancangan anggaran ini dalam rangka menyusun anggaran nagari, sehingga anggaran nagari bisa lebih terarah dan tepat sasaran, katanya

Ia menyampaikan Bamus Langgam Saiyo akan terus melakukan perbaikan terkait APB yang akan kita sampaikan  kepada pihak DPMN supaya cepat kita di nagari ini untuk merealisasikan kegiatan nagari, sebutnya 

Sementara itu Pj wali Nagari Langgam Saiyo Kian menyampaikan bahwa rapat pembahasan APB bersama Bamus merupakan perubah kearah yang lebih baik.

Ia berharapan setelah ditetapkan APB Nagari Langgal Saiyo nanti, kita bisa merealisasikan anggaran tersebut dengan baik dan manfaatnya dirasakan oleh masyarakat nagari, katanya.

“Mudah-mudahan APB Nagari Langgam Saiyo dapat disahnya nanti. Sehingga pemerintahan nagari bisa melaksanakan kegiatan-kegiatan nagari untuk kemakmuran masyarakat nagari,” ulasnya (By Roni)

Editor: Iden Chaniago

Lugas Dalam Pemberitaan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *